tgl

Jumat, 15 Februari 2019

Mayat Perempuan Berkuteks Pink Ditemukan Mengapung di Sungai


Kabar Pojok SurabayaSesosok mayat tanpa identitas ditemukan mengapung di Sungai Wonorejo, Rungkut, Surabaya. Mayat berjenis kelamin perempuan itu ditemukan pertama kali oleh nelayan setempat sekitar pukul 07.45 WIB.


Kristiawan, salah seorang saksi mata sekaligus penemu mayat mengatakan awalnya ia mau berangkat melaut. Tapi saat di tengah sungai perbatasan Wonorejo dan Keputih ia melihat sesosok mayat tersangkut di tepi sisi utara sungai.

"Saya kemudian mendekat dan pastikan. Ternyata benar mayat telanjang dengan posisi telungkup. Kepala menghadap ke selatan," kata Kristianto kepada detikcom di lokasi dermaga wisata mangrove Wonorejo, Jumat (15/2/2019). 


Kapolsek Rungkut Kompol I Gede Suartika menjelaskan lokasi penemuan mayat berada di dua wilayah yakni Rungkut dan Sukolilo. Karena hal itu, pihaknya memutuskan titik posko evakuasi di dermaga wisata mangrove.

"Karena mengingat kalau dievakuasi lewat Sukolilo susah, sehingga kita pusatkan titik posko evakuasi di dermaga wisata mangrove, Rungkut," terang Gede.

"Dan kita juga sudah gabung tadi dengan Kanit Reskrim Sukolilo, dari pemkot kita pinjam kapalnya warga untuk evakuasi," lanjutnya.

Sementara Kanit Reskrim Polsek Sukolilo Aiptu Pranoto menjelaskan mayat berjenis kelamin perempuan diperkirakan berusia 50 tahun. Hal itu diperkuat dengan tanda pada kuku-kuku tangan dan kaki terdapat kuteks atau cat kuku berwana pink. 

"Lokasi penemuan 2 Km dari dermaga mangrove ini. Tapi tidak ada tanda-tanda kekerasan. Perkiraan sudah 3 hari karena kondisinya yang menggelembung dan terapung," beber Pranoto.

Saat ini, mayat sudah berhasil dievakuasi ke darat. Dan untuk keperluan visum mayat langsung dibawa ke kamar mayat RSU dr Soetomo dengan menggunakan ambulance milik PMI Surabaya.

"Kita bawa ke rumah sakit dr Soetomo untuk kita visum baru kita tahu apa penyebabnya," pungkas Pranoto. (*/
DetikCom)

Comments
0 Comments

Tidak ada komentar:

Posting Komentar