Acara doa bersama itu digelar Polrestabes Surabaya dengan mengusung tema 'Suroboyo Berdoa'.
Kemudian, pihak kepolisian juga mengundang pengasuh Ponpes Bumi Shalawat Sidoarjo Kiai Agoes Ali Masyhuri (Gus Ali). Ribuan orang tampak khusyuk mengikuti rangkaian acara.
"Puji syukur ke hadirat Allah atas limpahan rahmatnya pada hari ini kita bisa melaksanakan kegiatan doa bersama Surabaya. Sebagai rasa syukur kami sebagai warga kepolisian Polrestabes Surabaya. Di mana ada ulang tahun yang ke-73 dan dalam rangka ke-726 Surabaya," kata Kapolrestabes Surabaya Kombes Pol Sandi Nugroho dalam sambutannya, Minggu (30/6/2019) malam.
"Kami tiada hentinya tiada kata yang pantas untuk diucapkan kecuali rasa syukur kami. Karena kami masih diberikan kesehatan keberkahan untuk menjalankan amanah sebagai aparat negara dalam rangka menjaga keamanan ketertiban Kota Surabaya," imbuh Sandi. [sbr/det/*]